Salam Tangguhh...
LAPORAN SEMENTARA KEJADIAN BENCANA
BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH KABUPATEN MALANG
Ijin melaporkan penanganan :
A. JENIS KEJADIAN
Banjir Luapan
B. WAKTU DAN TEMPAT
Hari : Kamis
Tanggal : 28 November 2024
Pukul : ± 16.45 WIB
Lokasi : Kampung Raas Dusun Sendangbiru Rt.21 Rw. 04 dan Rt 09 Rw 02 Desa Tambakrejo
Kecamatan : Sumber manjing wetan
Kabupaten : Malang
C. KRONOLOGI
Hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi telah terjadi mulai pukul 11.00 WIB hingga sore hari pada tgl. 28 November 2024 yang mengakibatkan banjir yang menggenangi beberapa pemukiman warga . Ketinggian air yang menggenangi pemukiman warga ketinggian 1-2 meter. Air mulai menggenangi pemukiman kira-kira pukul 16.30 WIB. Hingga saat ini air belum surut. Warga yang terdampak mengungsi di 7 titik yang berada di rumah warga yang tidak terdampak banjir
D, DAMPAK
64 unit rumah tergenang air
2 unit mobil pick up terendam air
E. KEBUTUHAN MENDESAK
- Peralatan Pembersihan di pemukiman warga terdampak
- Alat evakuasi kendaraan yg terendam air
- family kids dan sembako
F. UPAYA YANG DILAKUKAN
• Terima laporan
- Koordinasi dengan Sumber info
- Assessment dampak banjir
- Proses pendataan masih berlanjut
G. KONDISI SAAT INI
- Air Masih menggenangi rumah warga setinggi ± 60cm
H. UNSUR TERLIBAT
- BPBD KAB. MALANG
- MUSPIKA SUMBERMANJING WETAN
- PMI KAB. MALANG
- TAGANA KAB. MALANG
- PERANGKAT DESA
- MARVA TELEKOMUNIKASI
- BUANA SOLUSINDO
- MASYARAKAT
Demikian Laporan dibuat Jumat 29 November 2024 pukul 09.25 WIB Pusdalops BPBD Kabupaten Malang.