MALANG - Sebagai aparatur negara, ASN memiliki peran strategis dalam penyelenggaraan pemerintahan, pelayanan publik, dan pembangunan nasional. Pesan tersebut disampaikan Plt. Bupati Malang, Drs. H. Didik Gatot Subroto, SH.MH saat membuka dan mengikuti serangkaian kegiatan Grand Final Anugerah ASN Berprestasi Tahun 2024 di Pendopo Agung Kabupaten Malang, Kamis (21/11) hari ini. Pembukaan kegiatan grand final event tahunan tersebut ditandai dengan pemukulan gong oleh Pak Didik, sapaan akrab Plt. Bupati Malang dari panggung kehormatan.
''Sebagai aparatur negara, ASN memiliki peran strategis dalam penyelenggaraan pemerintahan, pelayanan publik, dan pembangunan nasional. Oleh karena itu, diperlukan ASN yang profesional, kompeten, dan berintegritas tinggi untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Malang. Sejalan dengan tema yang diusung yakni Komitmen terhadap Integritas dan Profesionalisme dalam Pelayanan Publik, kegiatan Anugerah ASN Berprestasi ini merupakan bentuk apresiasi kepada ASN yang tidak hanya menjalankan tugas dengan baik, tetapi juga memberikan inovasi, kreativitas dan kontribusi nyata dalam memajukan Kabupaten Malang," tegasnya saat mengawali sambutan.
Turut hadir dalam kesempatan ini, diantaranya Plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Malang, Asisten Sekda dan para pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang, Ketua I Tim Penggerakan PKK Kabupaten Malang beserta jajaran pengurus inti dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Malang, para Dewan Juri dari unsur Korpri, Pengawasan Perencanaan Pembangunan, Akademisi serta Ekonomi dan Pariwisata, para Finalis ASN Berprestasi Kabupaten Malang Tahun 2024, serta Camat se Kabupaten Malang dan para supporter dari sejumlah OPD.
''Utamanya dalam membangun budaya kerja yang positif serta meningkatkan semangat kerja, loyalitas dan produktivitas pegawai. Melalui kegiatan ini pula, kita ingin membangun budaya kerja yang lebih produktif dan memberikan motivasi bagi seluruh ASN maupun Non-ASN untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Maka dari itu, saya memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi dalam ajang ini, terutama para finalis yang telah menunjukkan dedikasi, inovasi, dan prestasi luar biasa. Saudara sekalian adalah contoh nyata bahwa ASN tidak hanya berfungsi sebagai pelayan masyarakat, tetapi juga sebagai agen perubahan yang mampu membawa kemajuan di berbagai sektor," jelasnya.
Di sisi lain, Plt. Bupati Malang menyebut keberhasilan ASN dalam berprestasi tentunya tidak terlepas dari dukungan sistem yang baik, kolaborasi tim dan lingkungan kerja yang kondusif. Ditambahkan, para peserta ASN Berprestasi adalah Aparatur Sipil Negara dengan kualifikasi Kinerja; Inovasi dan Kreativitas; Kepemimpinan dan Kerja Sama; Kedisiplinan dan Integritas; Layanan Publik; Pengembangan Diri dan Profesionalisme; Kontribusi terhadap Organisasi; serta Komitmen terhadap Etika dan Nilai yang terbaik. Oleh karena itu, Beliau mendorong seluruh pimpinan Perangkat Daerah untuk terus memberikan ruang bagi ASN maupun non-ASN di masing-masing institusi agar terus berkreasi, berinovasi, dan mengembangkan potensi terbaik mereka.
''Pemerintah Kabupaten Malang berkomitmen untuk terus mendukung berbagai inisiatif yang mendorong peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia ASN. Saya berharap kegiatan ini menjadi momentum bagi kita semua untuk semakin memperkuat komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Selamat kepada para finalis yang telah sampai di tahap Grand Final Anugerah ASN Berprestasi Kabupaten Malang Tahun 2024," pungkasnya. (prokopim/poy)